July 07, 2023

Harga Tanah di Cileungsi Tembus Rp 1,7 Juta Per Meter

Rata-rata harga tanah di Cileungsi selalu mengalami kenaikan setiap tahunnya, tahun 2015 harga rumah di sana Rp 790.875 per meter persegi, tahun 2016 naik tajam menjadi Rp 1000.850 per meter persegi, kemudian tahun 2017 menjadi Rp 1.250.670 per meter persegi dan tahun 2018 menjadi Rp 1.470.588 per meter persegi. 

Tentu bukannya tanpa sebab mengapa harga tanah dijual di Cileungsi terus melonjak naik, faktor utamanya adalah kawasan ini kini mulai dilirik oleh banyak pengembang untuk pembangunan proyek perumahan. Padahal, jika ditarik mundur 10 tahun kebelakang, koridor jalan Transyogi hingga Cileungsi adalah kawasan yang gelap gulita di saat malam, karena banyaknya lahan kosong yang belum tergarap.          

Namun sekarang pemandangannya berbeda, kawasan Cileungsi telah menjelma sebagai kantung hunian baru dan dipenuhi dengan beragam fasilitas umum. Kondisi ini pun akhirnya membuat area Cileungsi menjadi  apalagi bagi mereka warga Jakarta yang kesulitan membeli rumah karena tingginya harga hunian di ibu kota.          

Sebenarnya, pergerakan pembangunan properti di area Cileungsi mulai terasa di era 90-an, dimana isu tentang pengembangan kawasan satelit Jakarta kian berhembus kencang. Saat itu pemerintahan setempat baru membuka jalan alternatif antara Cibubur menuju Cileungsi, tepatnya di antara Jembatan Kali Cileungsi dan Polsek Cileungsi. 

Lambat laun pembangunan infrastruktur di sana terus “dipoles”, yang terakhir adalah pembangunan jalan tol Jakarta Outer Ring Road 2 ruas Jagorawi – Cibitung. Jalan ini terdiri dari dua seksi, yakni seksi I dengan rute Cimanggis - Transyogi dan Transyogi-Cibitung. Nantinya tol ini juga akan tersambung dengan jalan tol lainnya seperti Tol Jagorawi. Tidak sampai di situ, saat ini di sana pemerintah juga tengah membangun proyek Light Rapid Transit (LRT) yang menghubungkan antara Cibubur - Cawang. 

Masifnya pembangunan infrastruktur ini, tentunya akan menjadi suplemen untuk bisnis properti di kawasan Cileungsi. Makanya jangan kaget, jika Anda saat ini melewati area ini maka akan melihat banyak sekali pembangunan proyek perumahan, mulai dari pengembangan dengan skala townhouse hingga kota mandiri.        

Baca Juga : Tarif Tol Trans Jawa 2023 Terbaru 

Salah satunya adalah Citra Indah City, kota mandiri yang dibangun oleh pengembang raksasa Citra Group tersebut dibangun di Jalan Raya Jonggol km 23,2, Kecamatan Jonggol, Cileungsi, Kabupaten Bogor tersebut.merupakan kantung hunian baru bagi mereka yang ingin memiliki hunian murah dan fasilitas yang lengkap. 

Harga hunian di sana dijual mulai dari Rp Rp 170 jutaan dengan tipe 22/60. Perumahan ini pun dilengkapi dengan fasilitas Jogging Track, Lapangan Futsal, Lapangan Tenis, SPBU. Pusat Pendidikan (Citra Berkat), Pusat Wisata (Waterpark Citra Indah), Tempat Ibadah (masjid, gereja), Taman Bermain Anak, ATM Center, Shuttle Bus, Pusat Perbelanjaan (Citra Indah Square), Sistem Keamanan 24 Jam hingga One Gate System. 

Baca Juga : Jenis Lem Keramik Lantai yang Wajib Diketahui     

Lihat Brosur

Isi detail kontak di sini agar kami bisa mengirimkan info ekslusif untuk Anda.
Contact Agent